Advertisement
,

Dewan Ini Minta Guru-guru Yang Ada Di Mura Terus Tingkatkan Pengetahuannya.

Minggu, 12 Mei 2024, Mei 12, 2024 WIT Last Updated 2024-09-22T01:01:03Z
Puruk Cahu, Mura News- Di dalam dunia pendidikan pastinya akan ada perkembangan ilmu pengetahuan baru setiap tahunnya, dan tentu itu harus dapat diikuti. Maka dari itu penting bagi guru meningkatkan kemampuan diri.


Anggota DPRD Mura Tuti Marheni mengatakan, apabila para guru tidak mengikuti perkembangan zaman terutama pada perkembangan ilmu pengetahuan atau pendidikan, maka guru-guru yang ada akan jauh tertinggal dan tentunya berdampak negatif pada siswa. “


Karena guru ini merupakan kunci dalam mentransfer ilmu kepada siswa, jadi apabila guru memiliki kualitas dan kemampuan mumpuni maka siswanya juga akan mendapatkan hal yang positif pada pembelajaran,” terangnya, Senin 13 Mei 2024.


Selain itu, guru juga harus dapat berkembang utamanya dalam keterampilan mengajar. Guru harus mampu menerapkan pembelajaran yang menyenangkan tapi serius agar ilmu yang ditranfer dapat tersampaikan pada siswa. “


Pastinya kita ingin semua guru di daerah ini pada semua tingkatan memiliki kualitas. Karena kualitas itu sangat berguna bagi siswa utamanya yakni meraih prestasi dan mampu bersaing ketika sudah lulus,” tukasnya.


Diketahui perkembangan ilmu pengetahuan di zaman sekarang sangat berkembang pesat. Sehingga menuntut semua orang harus dapat mengikuti hal itu termasuk para guru atau tenaga pendidik.(Red)

Iklan

Iklan