Puruk Cahu, MuraNews.com –
Gubernur Kalimantan Tengah H. Agustiar Sabran melakukan kunjungan kerja ke SMAN 1 Kabupaten Murung Raya, Senin (17/11/2025). Kunjungan tersebut turut dihadiri Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol. Irwansyah, Bupati Murung Raya Heriyus, S.E., unsur Forkopimda, dan para pimpinan OPD.
Kehadiran para pejabat ini disambut antusias oleh para pelajar yang memenuhi aula sekolah untuk menerima motivasi dan arahan langsung dari pimpinan daerah.
Dalam arahannya, Gubernur Agustiar Sabran mengajak para siswa untuk membangun mental pekerja keras dan tidak takut gagal.
“Anak-anakku harus berani bermimpi besar. Jangan takut gagal. Terus belajar, jaga sikap, dan siapkan masa depan kalian mulai dari sekarang,” pesan Gubernur.
Sementara itu, Kapolda Irjen Pol. Irwansyah memberikan pesan tegas kepada para pelajar terkait ancaman pergaulan bebas.
“Jauhi narkoba, perundungan, dan kekerasan. Jadilah generasi yang membanggakan,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya kehati-hatian dalam menggunakan media sosial.
“Gunakan media sosial untuk hal positif. Jangan ikut menyebarkan hoaks dan jangan mudah terprovokasi,” tegasnya.
Bupati Murung Raya Heriyus, S.E. menyampaikan apresiasi kepada Gubernur dan Kapolda atas perhatian mereka terhadap dunia pendidikan di Murung Raya.
“Kami sangat berterima kasih atas dukungan Gubernur dan Kapolda untuk anak-anak kami. Pendidikan adalah investasi masa depan Murung Raya,” ujar Heriyus.
Dalam arahannya kepada para pelajar, Bupati kembali menegaskan pentingnya menghormati guru sebagai pendidik dan pembimbing di sekolah.
“Ingat, anak-anak. Guru adalah orang tua kalian di sekolah. Hormati mereka, dengarkan nasihat mereka, dan jadikan bimbingan itu sebagai bekal menuju masa depan,” tegas Bupati.
Heriyus juga mengingatkan bahwa Pemkab Murung Raya memiliki sejumlah program pendidikan, seperti belajar gratis dan beasiswa kuliah bagi lulusan SMA/sederajat yang memenuhi syarat.
Pada rangkaian kegiatan yang sama, Gubernur Agustiar Sabran bersama Kapolda dan Bupati Murung Raya turut meresmikan program Pasar Murah, sebagai upaya pemerintah menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok jelang akhir tahun.
Selain itu, kegiatan penanaman pohon dan pemeriksaan kesehatan gratis juga dilaksanakan sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga kelestarian lingkungan dan kesehatan masyarakat.
Acara berlangsung meriah dan penuh antusiasme. Pelajar sangat bersemangat mengikuti sesi motivasi, sementara masyarakat menyambut baik peluncuran pasar murah yang dinilai sangat membantu kebutuhan sehari-hari.
(Red)